Sikresma x Sarasehan: Taman Benteng Mataram Pleret 2023

Rangkaian kegiatan penyambutan mahasiswa baru Ilmu Sejarah tahun 2023 dilaksanakan kembali. Setelah sebelumnya sudah terlaksana PKKMB Archipelago 2023, yang menjadi acara penyambutan pertama saat mahasiswa baru menjadi bagian dari Program Studi Ilmu Sejarah 2023. kemudian, Himpunan Mahasiswa Ilmu Sejarah kembali mengadakan acara yang disitu dapat menjadi kesempatan bagi mahasiswa baru Ilmu Sejarah dan juga kakak tingkat untuk bisa dapat bertemu satu sama lain. Acara bertajuk Sikresma x Sarasehan atau Partisipasi Kreativitas Mahasiswa Ilmu Sejarah, yang dimana tahun ini diadakan bersamaan dengan Sarasehan, dimana disitu juga diadakan talkshow bersama beberapa dosen dan alumni Ilmu Sejarah. Sikresma x Sarasehan kali ini selenggarakan di Taman Benteng Mataram, Dusun Kedaton, Pleret, Bantul. Taman Benteng Mataram ini merupakan tempat rekreasi yang berbasis sejarah. Daerah tersebut merupakan peninggalan Keraton Mataram Islam saat di Pleret. situs terdekat dari lokasi Taman Benteng Mataram adalah Benteng sebelah selatan.

Kegiatan ini dimulai dari pagi hari pukul 8 pagi, dimulai dengan pembukaan dan sambutan-sambutan, kemudian penjelasan post to post. kemudian kegiatan post to post ini ada 4 post dimana post pertama merupakan post permainan, post kedua adalah post penjelasan, para mahasiswa diberi kesempatan untuk berkeliling di Museum Pleret dan menyaksikan bagaimana koleksi dan display yang dimiliki oleh museum. Mahasiswa berkesempatan untuk bertanya mengenai Mataram Islam, khususnya pada saat Keraton berpindah di Pleret. Post ketiga juga sebagai post penjelasan, dimana di post kedua mahasiswa baru diberi kesempatan untuk mengunjungi situs Sri Manganti. Kemudian post terakhir yaitu post permainan kembali dan juga pengumpulan surat rahasia dan pemilihan ketua angkatan.

Kegiatan Sikresma dan sarasehan ini diadakan rutin tiap tahunnya, dan tahun ini adalah kali keduanya diadakan secara luring setelah beberapa tahun sebelumnya diadakan secara daring. Kegiatan ini diharapkan menjadi kesempatan para mahasiswa baru untuk berbaur satu sama lain dan mengenal lebih dekat lagi dengan Prodi Ilmu Sejarah. Dari tujuan dan manfaat yang ada, tentu dapat dipahami juga bahwa dalam menjalin keakraban dan kaderisasi dari mahasiswa, terkhusus mahasiswa baru Ilmu Sejarah membutuhkan waktu yang tidak sebentar, maka dari itu, kegiatan ini merupakan awal dari proses keakraban dan kaderisasi di Ilmu Sejarah. Diharapkan setelahnya, mahasiswa baru dari setiap angkatan dapat memberikan yang terbaik untuk mengembangkan diri mereka dan lembaga. (Elmi Mufiidah